SYM Buka Peluang Untuk ASPIRASI dan ZAIDIN

Bulukumba - Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Bulukumba, A Syafruddin Amjar-Yusni Mappanyulle (SYM), menyatakan membuka peluang berkoalisi atau mengalihkan dukungan ke AM Sukri Sappewali-Abd Rasyid Sarehong (Aspirasi) atau Zainuddin-Syamsuddin (Zaidin), di putaran kedua pilkada.

Syafruddin Amjar menyampaikan hal itu kepada wartawan di kediamannya, Jl M Nur Kota Bulukumba. Berdasarkan hasil rekapitulasi KPU, dari enam kandidat di Pilkada Bulukumba, tidak ada satu pun yang meraih suara 30 persen. Karenanya, pilkada akan berlangsung dua putaran.

Dua kandidat yang akan bertarung di putaran kedua adalah Aspirasi dan Zaidin .



SYM akan menjadi "rebutan" kedua kandidat, sebab memiliki banyak pendukung. SYM merupakan peraih suara ketiga. Duet ini menang di Kecamatan Bulukumpa dan Rilau Ale.

"Es di Kutub Utara saja mencair, apalagi saya bersama dengan tim. Jadi apakah saya mendukung Aspirasi atau Zaidin, itu kemungkinan besar," kata Syafruddin, didampingi anggota tim pemenangan, Fatwa Marzuki.

Ia juga membantah rumor yang beredar bahwa SYM sudah mengarahkan dukungan ke Zaidin. Menurutnya, SYM belum pernah menyampaikan hal itu.

"SYM belum pernah menyatakan dukungan kepada Zaidin. Jadi rumor yang mengemuka itu tidak benar," sambung Fatwa.

Tapi calon wakil bupati Syamsuddin yang berpasangan Zainuddin, telah menemui Syafruddin di posko pemenangan SYM.

Zainuddin juga sudah berkomunikasi dengan Syafruddin, terkait perolehan suara di KPU. Pihak SYM mengemukakan, tidak akan buru-buru memutuskan mendukung salah satu di antaranya.

Tim pemenangan Abd Kahar Muslim dan Askar (Akar), Iwan Salassa, juga mengatakan belum menjalin koalisi dengan Zaidin.

"Tim Akar belum ada kontrak politik yang jelas dengan Zaidin, karena itu harus disepakati dulu progam kerjanya. Misalnya program Akar pro rakyat, harus disepakati kedua pihak," kata Iwan.

Sudah Jalin Komunikasi

TIM Aspirasi mengklaim, sudah menjalin komunikasi dengan SYM dan pendukunya menghadapi putaran kedua Pilkada Bulukumba 2010.

"Kami telah melakukan komunikasi dan banyak silaturahmi dengan SYM. Mereka juga keluarga AM Sukri dan tidak ada salahnya mendukung kami," kata Ketua Tim Aspirasi, Hamzah Pangky.

Hamzah menambahkan, Aspirasi juga sudah mendekati kandidat lainnya, A Puli Sultan- Sumrah (Puas) dan Abd Kahar Muslim-Askar (Akar).

Tim Zaidin juga mengklaim sudah menjalin komunakasi. Mereka bahkan yakin pendukung SYM sudah merapat ke Zaidin.

"Zaidin sudah membangun komunikasi dengan SYM dan Akar untuk bersama-sama memperbaiki Bulukumba kedepan," kata Tim Media Zaidin, Syahruni.

Syahruni menambahkan, komunikasi dan silaturahmi dengan pasangan lain akan terus dijaga hingga pelaksanaan putaran kedua.
at Tribun-Timur.com

0 komentar:

Posting Komentar